Home > Kabar Pesantren

Santri La Tansa Mengikuti Pengenalan Budaya Turki

Santri La Tansa mengikuti pengenalan budaya Turki
Pengenalan Budaya Turki oleh Ayse dari Uskudar, Istanbul, Turki
Pengenalan Budaya Turki oleh Ayse dari Uskudar, Istanbul, Turki

“Marhaba,” ujar Ayse, salah satu pemateri dalam acara "Introduction to Islamic Culture and Education", saat membuka sesi dengan menyapa santri menggunakan bahasa Turki. Sapaan tersebut disambut riuh oleh dua ratus santriwan dan santriwati Pondok Pesantren La Tansa, menandai dimulainya pengenalan budaya dan sistem pendidikan Islam dalam kegiatan tersebut.

Pada Ahad malam 9 Maret 2025, santri kelas XI Pondok Pesantren La Tansa mengikuti kegiatan yang diselenggarakan oleh mahasiswi Universitas Darussalam Gontor dalam rangka Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T). Salah satu dari tiga pemateri berasal dari Üsküdar, İstanbul, Türkiye.

Dalam sesi ini, Ayse menjelaskan berbagai aspek budaya Islam, termasuk bahasa, tradisi, serta sistem pendidikan di berbagai negara Muslim. Ia berharap kegiatan ini dapat memperluas wawasan santri tentang budaya Islam secara global, sekaligus menginspirasi mereka untuk terus belajar dan mengenal lebih dalam peradaban Islam di berbagai belahan dunia.

Ustadz Fadli Putra Raja Resa, selaku bagian pengembangan bahasa Pondok Pesantren La Tansa, menuturkan bahwa acara ini memberikan motivasi besar bagi santri dalam memahami keberagaman budaya Islam. “Kegiatan ini benar-benar membuka wawasan mereka tentang bagaimana Islam berkembang di berbagai negara,” ujarnya.

Santri kelas XI Pondok Pesantren La Tansa mengikuti kegiatan yang diselenggarakan oleh mahasiswi Universitas Darussalam Gontor 
Santri kelas XI Pondok Pesantren La Tansa mengikuti kegiatan yang diselenggarakan oleh mahasiswi Universitas Darussalam Gontor

Salah satu peserta, Rahadian Arvan, mengungkapkan bahwa acara ini sangat berkesan karena memberikan pengalaman baru dalam mempelajari bahasa dan budaya Islam dari perspektif yang berbeda. Senada dengan itu, Zahara Humaira, santriwati kelas XI, mengaku bahwa kegiatan ini menambah wawasan serta pemahamannya mengenai keberagaman Islam di dunia.

Acara ini menjadi langkah awal dalam memperkenalkan budaya dan sistem pendidikan Islam kepada santri. Ke depannya, diharapkan semakin banyak program serupa yang dapat membuka peluang bagi santri untuk memperdalam wawasan internasional, baik dalam aspek budaya maupun akademik.

× Image